Gereja Katolik dan hukuman mati

Ajaran-ajaran Yesus menitik-beratkan pada belas-kasih, rekonsiliasi dan penebusan dosa; tema yang berulang-ulang ini dalam pesan Injil digunakan oleh Gereja Katolik Roma untuk menentang hukuman mati. Para Bapa Gereja seperti Santo Klemens dari Roma dan Santo Yustinus Martir menegaskan bahwa mengambil nyawa manusia adalah bertentangan dengan Injil dan mendorong umat Kristiani untuk tidak ikut-serta melaksanakan hukuman mati. Santo Agustinus menilai hukuman mati seharusnya hanya sebagai sebuah jalan untuk mencegah kejahatan dan melindungi pihak-pihak yang tidak bersalah.[1] Pada Abad Pertengahan, Santo Thomas Aquinas menegaskan kembali sikap ini.

  1. ^ (Inggris) Dulles, Avery Cardinal. "Catholicism & Capital Punishment". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-08-02. Diakses tanggal 2014-06-27. 

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search